Selasa, 19 April 2011

Menebak Angka Pada Permainan Dadu

Mendengar kata “DADU” tentunya tidak asing lagi ditelinga Anda dengan benda yang satu ini (jangan salah sebut menjadi “DUDA” hohoho...^_^).
Yahh,,, benda yang bentuknya menyerupai kubus memiliki 6 mata dadu merupakan benda yang sering digunakan untuk bermain anak-anak hingga orang dewasa. Salah satu contoh permainan yang menggunakan dadu adalah permainan ular tangga dan monopoli. Didalam pelajaran matematika juga kerap sekali digunakan benda yang satu ini yaitu dalam materi peluang.

Nahh,, untuk permainan kali ini, kita akan mencoba menebak angka mata dadu yang dilempar oleh seseorang. Tentunya supaya permainan ini lebih menarik dengan cara menutup mata Anda seolah-olah Anda benar-benar menebak tetapi sebenarnya permaianan ini tidak lepas dari perhitungan matematis. Tanpa basa-basi lagi, berikut ini ulasannya, CEEEKIIIDOOTTTT....>>>>>

Langkah2nya :
1) Di awal permainan, semisal apabila Anda menebak angka satu buah dadu yang dilemparkan dan tebakan Anda benar, itu adalah sebuah kebetulan. Jika Anda menebak angka dua buah dadu yang dilemparkan dan tebakan Anda benar, itu memang sedikit mengesankan, tapi orang kemungkinan masih akan menganggap Anda kebetulan. Oleh karena itu, katakanlah bahwa Anda akan menebak angka 3 buah dadu dengan mata tertutup dengan perhitungan matematis.

2) Panggil seorang sukarelawan (teman Anda) dan suruh ia melemparkan 3 buah dadu . Misal muncul mata dadu pertama 3, mata dadu kedua 1, dan mata dadu ketiga 5.

3) Suruh ia mengalikan dua, pada dadu pertama (3 x 2 = 6)

4) Tambah angka tersebut dengan 5 (6 + 5 = 11)

5) Kemudian kalikan dengan 5 angka tersebut (11 x 5 = 55)

6) Suruh ia menambahkannya dengan angka pada dadu kedua (55 + 1 = 56)

7) Kalikan dengan 10 (56 x 10 = 560)

Tambahkan dengan angka pada dadu ketiga (560 + 5 = 565)

9) Minta sang sukarelawan menyebutkan angka total yang ia peroleh. Yang harus Anda lakukan, kurangilah angka tersebut dengan 250 (dalam hati) untuk mengetahui angka dadu yang dilemparkan sang sukarelawan. Dalam kasus ini, 565 – 250 = 315. Berarti dadu pertama bernilai 3, dadu kedua bernilai 1, dan dadu ketiga bernilai 5.

Selesai decchhh..permainannya dan selamat mencoba :D

1 komentar: